Pages
▼
Sunday, March 27, 2011
Berita Bola: Jerman Lindas Kazakstan
MUNICH - Jerman makin kokoh di puncak klasemen sementara Grup A Kualifikasi Euro 2012, setelah mengalahkan tim juru kunci Kazakstan 4-0, Minggu (27/3) dinihari WIB.
Bastian Schweinsteiger dkk mencatat poin sempurna dari lima partai yang sudah dijalani, sedangkan Kazakstan makin tenggelam di urutan buncit tanpa satu poin pun dari lima laga.
Der Panzer sudah memimpin saat laga baru berumur tiga menit, ketika striker senior Miroslav Klose menjebol gawang lawan usai menerima sodoran bola dari Schweinsteiger.
Berikutnya giliran Thomas Muller yang dua kali memaksa kiper lawan David Loria memungut bola dari gawangnya, masing-masing pada menit ke-25 dan beberapa saat sebelum turun minum.
Jerman yang menguasai permainan terus menggempur tim tamu, hingga lahirlah gol keempat yang kembali dicetak Klose, dua menit sebelum pertandingan berakhir.
Hasil ini membuat pintu bagi Jerman untuk meraih tiket ke putaran final Euro 2012 di Polandia-Ukraina terbuka lebar. (nur/dpa/bolaliar)
No comments:
Post a Comment