ARENABOLA.COM

Friday, January 6, 2012

Prediksi AC Milan vs Chievo (Serie A 2011/2012)

MILAN bisa menjadi capolista pada tutup tahun 2011. Syaratnya, mereka harus memenangi lima pertandingan "mudah" sebelum libur Natal-Tahun Baru, yang dimulai dengan menjamu Chievo Verona.

AC Milan akan menghadapi tim-tim yang di atas kertas bisa mereka atasi. Setelah Chievo, Il Diavolo bertemu Genoa, Bologna, Siena, dan Cagliari. Kalau bisa memborong 15 poin dari lima pertandingan itu, Milan, yang kini hanya defisit satu angka dari Juventus-Lazio, bisa saja mengambil alih puncak klasemen.

Mengawali aksi sapu bersih itu dengan sempurna seharusnya tidak akan menjadi masalah buat tim asuhan Missimiliano Allegri. Rekor mereka melawan Chievo sangat bagus. Dalam sembilan pertemuan terakhir sejak 2006, I Rossoneri selalu menang!

Tapi awas, AC Milan juga memiliki rekor sangat apik melawan Fiorentina sebelum ditahan I Gigliati 0-0 pekan lalu. Dengan pendekatan permainan yang tepat plus keberuntungan, Fiorentina bisa memutus streak kekalahan dari Setan Merah. Itu juga dapat dilakukan oleh Chievo.

Head to Head:
20 Feb 2011 Chievo 1 – 2 Milan 
16 Okt 2010 Milan 3 – 1 Chievo 
15 Mar 2010 Milan 1 – 0 Chiev0 
26 Okt 2009 Chievo 1 – 2 Milan 
11 Apr 2009 Chievo 1 – 0 Milan 

Lima Laga Terakhir AC Milan:
24 Nov 2011 Milan 2 – 3 Barcelona 
20 Nov 2011 Fiorentina 0 – 0 Milan
06 Nov 2011 Milan 4 – 0 Catania 
02 Nov 2011 BATE 1 – 1 Milan 
29 Okt 2011 AS Roma 2 – 3 Milan

Lima Laga Terakhir Chievo:
23 Nov 2011 Chievo 3 – 0 Modena 
20 Nov 2011 Catania 1 – 2 Chievo 
06 Nov 2011 Chievo 1 – 0 Fiorentina
30 Okt 2011 Siena 4 – 1 Chievo 
27 Okt 2011 Chievo 0 – 1 Bologna

Perkiraan susunan Pemain:
AC Milan (4-3-1-2): Abbiati, Antonini, Thiago Silva, Nesta, Abate, Nocerino, Ambrosini, Aquilani, Ibrahimovic, Boateng, Pato.

Chievo (4-3-1-2): Sorrentino, Frey, Andreolli, Mandelli, Jokic, Bradley, Rigoni, Luciano, Sammarco, Pellisseier, Thereau.

Prediksi: AC Milan Menang (55 Persen)
(nur/tipsbolaoke)

Related Posts by Categories



Widget by Scrapur

No comments:

Post a Comment