TOTTENHAM mengalami kekalahan menyakitkan dari Arsenal akhir pekan lalu. Sempat memimpin dua gol lebih dulu, The Lily White akhirnya harus menyerah dengan skor 5-2 di Emirates Stadium.
Emmanuel Adebayor mengakui hasil laga tersebut tidaklah sesuai harapan timnya dan membuat frustrasi, mengingat Tottenham sempat memimpin lebih dulu. Namun bagaimana pun juga, faktanya Tottenham kalah di laga itu dan Adebayor menegaskan bahwa laga tersebut harus segera dilupakan.
"Laga melawan Arsenal berat, kekalahan juga sulit diterima, tapi kami harus menghadapinya," jelas Adebayor kepada Spurs TV Online. "Kami harus tetap fokus. Kami harus menunjukkan karakter kami di depan pendukung kami dan harsu bisa memenangi laga berikutnya."
Tottenham akan menghadapi Manchester United di akhir pekan dan Adebayor menilai laga tersebut bisa menjadi momen yang bagus mengembalikan kepercayaan diri dengan meraih kemenangan.
"Jika ingin menjadi juara, pertandingan seperti ini, melawan tim seperti Manchester United, adalah laga yang harus Anda menangi," paparnya. (nur/tipsbolaoke)
No comments:
Post a Comment