ARENABOLA.COM

Friday, January 13, 2012

Prediksi Persisam vs Pelita Jaya

Jaminan permainan terbuka bakal tersaji dalam bektrokan Persisam Samarinda melawan Pelita Jaya di Stadion Segiri, Samarinda. Kedua tim bola sama-sama memiliki skema permainan menyerang dengan dukungan lini depan yang berkualitas.
 
Cristian Gonzales, Yongki Aribowo, dan gelandang serang Ronald Fagundez di kubu Persisam adalah figur pemain jempolan yang bisa diandalkan. Dari dua laga kandang, Elang Borneo selalu menang dan memiliki rekor lima kali memasukkan berbanding satu kemasukan.

 
Wajar jika pelatih Persisam Daniel Roekito memanfaatkan tuah Segiri untuk mengincar kemenangan lagi. Kekalahan 1-2 dari Pelita Jaya di turnamen SCTV beberapa waktu lalu dijadikan pelajaran bagi Eka Ramdani cs. untuk bisa menjaga keperawanan kandang mereka.
  
Persisam mewaspadai penyerang-penyerang Pelita yang berpotensi merusak konsentrasi lini belakang, khususnya Greg Nwokolo yang terbilang striker jempolan.
  
Selain Greg Nwokolo, duet Alexander Bajevski dan Safee Sali akan diandalkan tim tamu. Ketiganya masuk dalam scoresheet saat menghancurkan PSAP Sigli 5-2 di laga sebelumnya.

Head to Head:
20 Mar 2011 Persisam 1 - 0 Pelita Jaya    
30 Jan 2011 Pelita Jaya 0 - 1 Persisam
20 Mar 2010 Persisam 0 - 2 Pelita Jaya    
13 Des 2009 Pelita Jaya 1 - 0 Persisam

Lima Laga Terakhir Persisam:
03 Jan 2012 PSPS 2 - 1 Persisam
18 Des 2011 Persisam 2 - 0 Persiwa
13 Des 2011 Persisam 3 - 1 Persipura
08 Des 2011 PSMS 1 - 0 Persisam
04 Des 2011 PSAP Sigli 1 - 2 Persisam

Lima Laga Terakhir Pelita Jaya:
09 Jan 2012 Pelita Jaya 5 - 2 PSAP Sigli
05 Jan 2012 Pelita Jaya 2 - 2 PSMS Medan
19 Des 2011 Deltras 2 - 0 Pelita Jaya
12 Des 2011 Persidafon 1 - 1 Pelita Jaya
07 Des 2011 Pelita Jaya 2 - 1 Persiram

Perkiraan Susunan Pemain:
Persisam Samarinda: Usman, Isdianto, Zoa, Roby, Supriyono, Fandy, Eka, Lopicic, Fagundez, Gomzales, Yongki.

Pelita Jaya: I Made, Edi, Victor, Stainslav, Erik, Greg, John, Egi, Joko, Alexander, Safee.

Prediksi: Persisam Menang (55 Persen)
(nur/tipsbolaoke)

Related Posts by Categories



Widget by Scrapur

No comments:

Post a Comment