ARENABOLA.COM

Thursday, March 31, 2011

Prediksi Bola: AC Milan vs Inter Milan

AC_INTER_okkPERTARUNGAN penuh gengsi dan ambisi bakal tersaji di Stadion San Siro pada Minggu, 3 April 2011. Tuan rumah AC Milan akan berhadapan dengan seteru abadinya Inter Milan.

Ketatnya laga tersebut juga karena kedua tim tengah bersaing gelar scudetto musim ini. AC Milan tentu tidak akan melepas Derby Milano ini, sebab jika kalah maka dipastikan posisi mereka akan diambil alih oleh Inter Milan.

baca selengkapnya >>>

Tuesday, March 29, 2011

Berita Bola: Gilardino Bertahan di Fiorentina

GILARDINO_22ROMA - Alberto Gilardino menyatakan dirinya akan bertahan di Fiorentina untuk musim depan. Hal itu ditegaskan untuk membantah spekulasi pemberitan media massa Italia akhir-akhir ini yang mengabarkan bahwa striker tersebut akan hengkang ke Juventus musim panas nanti.

Kabar rencana kepindahan Gilardino ke Juve memang santer berhembus, mengingat Si Nyonya Tua membutuhkan striker baru untuk menggantikan Amauri yang akan meninggalkan klub tersebut musim depan.

Berita Bola: Milan Berminat Gaet Bale

BALE_WALES_22MILAN – Penampilan mengesankan Gareth Bale bersama Tottenham Hotspur, ternyata membuat pelatih AC Milan Massimiliano Allegri terpikat. Sang allenatore pun berniat menggaet pemain sayap itu ke San Siro musim panas mendatang.

Allegri mengungkapkan, pihaknya akan memperkuat lini tengah untuk menghadapi musim mendatang. Salah satu yang menjadi prioritasnya adalah mendatangkan Bale. Sebab menurutnya, kecepatan dan teknik tinggi Bale akan makin menambah tajam serangan Rossoneri.

Berita Bola: Pemerintah Tak Akui PSSI Pimpinan Nurdin

Andi_Mallarangeng1JAKARTA - Pemerintah bersama dengan KONI-KOI menyatakan tidak mengakui PSSI dibawah kepemimpinan Nurdin Halid terkait dengan kegagalan menggelar kongres PSSI sesuai dengan instruksi FIFA.

Menpora Andi Mallarangeng di Jakarta, Senin mengatakan tidak mengakui PSSI dibawah kepengurusan Nurdin Halid untuk mencegah hal-hal yang bisa menyebabkan terulangnya kegagalan kongres PSSI akibat terjadinya kericuhan.

Andi yang didampingi Ketua Umum KONI KOI Rita Subowo menilai, pengurus PSSI tidak kompeten yang bisa terlihat dari ketidaktertiban di dalam penentuan hak suara, distribusi undangan, penentuan peraturan pemilihan, agenda kongres serta tidak adanya pertanggungjawaban dalam penyelenggaraan kongres.

Sunday, March 27, 2011

Berita Bola: Gerrard Senang Kehadiran Suarez dan Carroll

GERRARD_GRES_edytLIVERPOOL - Steven Gerrard meyakini Liverpool lebih baik telah menjual Fernando Torres ke Chelsea serta merekrut Andy Carroll dan Luis Suarez.

Torres bergabung dengan The Blues dalam kesepakatan 50 juta pound pada batas akhir waktu transfer Januari lalu, sementara Kenny Dalglish membawa Suarez dari Ajax dan Carroll dari Newcastle dengan biaya sebesar 35 juta pound.

Torres belum mencetak gol bagi Chelsea sejak memindahkan uang yang besar, sementara Suarez dan Carroll telah menjanjikan mulai kehidupan di Anfield, dengan suatu kinerja yang luar biasa terutama saat meraih kemenangan 3-1 atas Manchester United.

"Suarez hanya memainkan beberapa permainan, tapi kami tahu dia akan menjadi pemain top," kata Gerrard. "Pelatihan dan bermain dengan dia di beberapa pertandingan pertamanya ia telah kuat dan teknis yang baik, tetapi Fernando pada tahun pertama bersama kami adalah menakutkan juga."

"Tapi saya pikir Liverpool berada dalam posisi yang lebih baik memiliki dua pemain depan, bukan hanya satu. Aku menikmati bermain di belakang Fernando tetapi jika Anda mengatakan aku bisa mendapatkan sosok Fernando pada diri Andy Carroll dan Luis Suarez sekaligus, saya akan memilih dua striker."

Gerrard mengungkapkan, para pemain Liverpool merasa kecewa dengan keputusan Torres untuk pergi. "Kami merasa sedikit kecewa," katanya. "Seperti para pendukung kami ingin dia tinggal karena ia pemain top, tapi dia membuat keputusan dan kami harus menghormati itu," tandasnya. (nur/dpa/bolaliar)

Berita Bola: Jerman Lindas Kazakstan


KLOSE_222
Ekspresi Miroslav Klose usai mencetak gol ke gawang Kazakstan.
MUNICH - Jerman makin kokoh di puncak klasemen sementara Grup A Kualifikasi Euro 2012, setelah mengalahkan tim juru kunci Kazakstan 4-0, Minggu (27/3) dinihari WIB.

Bastian Schweinsteiger dkk mencatat poin sempurna dari lima partai yang sudah dijalani, sedangkan Kazakstan makin tenggelam di urutan buncit tanpa satu poin pun dari lima laga.

Der Panzer sudah memimpin saat laga baru berumur tiga menit, ketika striker senior Miroslav Klose menjebol gawang lawan usai menerima sodoran bola dari Schweinsteiger.

Berikutnya giliran Thomas Muller yang dua kali memaksa kiper lawan David Loria memungut bola dari gawangnya, masing-masing pada menit ke-25 dan beberapa saat sebelum turun minum.

Jerman yang menguasai permainan terus menggempur tim tamu, hingga lahirlah gol keempat yang kembali dicetak Klose, dua menit sebelum pertandingan berakhir.

Hasil ini membuat pintu bagi Jerman untuk meraih tiket ke putaran final Euro 2012 di Polandia-Ukraina terbuka lebar. (nur/dpa/bolaliar)

Berita Bola: Inggris Tundukkan Wales 2-0


LAMPARDD_22
Frank Lampard mencetak gol pertama lewat tendangan penalti.
CARDIFF - Inggris kembali unjuk gigi dalam babak kualifikasi Euro 2012 dengan mengalahkan Wales 2-0 di stadion Millennium.

Frank Lampard dan Darren Bent masing-masing mencetak satu gol untuk memastikan kemenangan timnya yang sekaligus mengembalikan posisi Inggris ke puncak klasemen Gru G melalu keunggulan selisih gol.

Pelatih Inggris Fabio Capello tidak sia-sia mengembalikan John Terry menjadi kapten setelah mencoret Rio Ferdinand, dan hasil itu cukup untuk mengembalikan kepercayaan Capello atas kritik yang dilancarkan kepadanya.

Inggris membuka gol awal melalui Frank Lampard pada menit ketujuh, setelah pemain itu mampu bekerjasama apik dengan pemain muda Jack Wilshere yang bermain di depan.

Inggris menambah gol kedua melalui Darrent Bent pada menit ke-15, dan itu sekaligus sebagai gol penutup. (nur/bolaliar)

Saturday, March 26, 2011

Kuis Ber-HADIAH


Kami akan segera membuat kuis TEBAK SKOR .. dengan berbagai HADIAH MENARIK 

segera daftarkan email Anda ... 
caranya dengan memasukan email Anda 
di bawah kalimat "DAPATKAN UPDATE BOLA OKE VIA EMAIL"
dibagian kanan website TipsBolaOke.com,  dan  kami akan segera menghubungi Anda ...

Good Luck 
BolaOke 

Berita Bola: Spanyol Sikat Rep Ceko 2-1


GOLLLLL
David Villa melakukan selebrasi usai mencetak gol.
PRAHA - Spanyol mempertahankan rekor tak terkalahkan di Grup I Kualifikasi Piala Eropa 2012, setelah sukses menumbangkan Republik Ceko dengan skor 2-1.

Bertanding di Stadion Nuevo Los Carmenes, Sabtu (26/3) dinihari WIB, Spanyol langsung tampil menyerang sejak menit pertama. Penguasaan bola dan penciptaan peluang begitu dikuasai tim tuan rumah.

Namun, publik Granada sempat tersentak pada ment ke-29 lantaran tim tamu yang tengah didikte oleh tuan rumah, unggul lebih dulu. Tendangan kaki kiri Jaroslav Plasil dari luar kotak penalti, mengarah ke pojok gawang Spanyol tanpa mampu diantisipasi Iker Casillas.

Tersengat lantaran tertinggal lebih dulu, Spanyol mencoba meningkatkan intensitas serangan. Namun, keunggulan tim tamu bertahan hingga babak pertama berakhir.

Memasuki babak kedua, Spanyol bermain dengan formasi yang lebih menyerang. Fernando Torres dimasukkan menggantikan Xavi Alonso untuk berduet dengan David Villa di lini depan.

Kehadiran Torres meningkatkan badai serangan Spanyol. Ditambah lagi, Santi Cazorla yang punya naluri menyerang tinggi, dimasukkan menggantikan fullback Joan Capdevilla.

Usaha tak kenal lelah tuan rumah akhirnya menemui hasil pada menit ke-69. Umpan Andres Iniesta berhasil diselesaikan dengan baik oleh Villa untuk menyamakan kedudukan. Inilah gol ke-45 Villa bagi Spanyol, sekaligus menahbiskannya sebagai top skorer tunggal melewati catatan Raul Gonzales yang mengemas 44 gol bagi timnas.

Villa memantapkan namanya setelah tiga menit berselang menggandakan keunggulan tuan rumah melalui titik putih. Penalti diberikan setelah Jan Rezek melanggar Iniesta. Villa yang ditunjuk menjadi algojo melepaskan tendangan ke tiang kanan gawang tanpa bisa dijangkau Petr Cech. (nur/bolaliar)

Berita Bola: Italia Hanya Menang Tipis


THIAGO_MOTTA_ITALIA_22
Thiago Motta meluapkan kegembiran usai mencetak gol kemenangan.
LJUBLJANA - Italia sukses mengungguli tuan rumah Slovenia dengan skor tipis 0-1 pada lanjutan Kualifikasi Piala Eropa 2012 di Grup C. Gol semata wajang Italia diciptakan oleh Thiago Motta.

Bertanding di Stadion Stozice, Sabtu (26/3) dinihari WIB, Gli Azzurri sedikit kesulitan mengembangkan permainan. Terlebih, lawan yang dihadapi juga cukup akrab dengan Italia. Betapa tidak, di dalam skuad asuhan Matjaz Kek ini terdapat 8 pemain yang berlaga di kompetisi Serie-A dan Serie-B.

Hampir sepanjang babak pertama skuad asuhan Cesare Prandelli ini mendapat perlawanan alot dari Josip Ilicic dkk. Mengandalkan duet Antonio Cassano dan Giampaolo Pazzini, Italia kerap sial setiap berhadapan dengan gawang Samir Handanovic.

Setidaknya dua kali Pazzini mendapat peluang emas membuka keunggulan. Akan tetapi lemahnya penyelesaian akhir membuat kedua kubu terpaksa mengakhiri paruh pertama dengan skor kacamata.

Pada babak kedua, Prandelli menginstruksikan anak asuhnya tampil lebih menekan. Untuk memperkuat lini tengah, Antonio Nocerino dimasukkan menggantikan Stefano Mauri.

Agresivitas Italia akhirnya membuahkan hasil saat laga memasuki menit ke-73. Adalah Motta yang mampu menaklukan gawang Handanovic melalui tendangan mendatar ke pojok gawang. Skor berubah menjadi 1-0 buat Italia.

Ketinggalan satu gol membuat Slovenia coba bangkit. Di sisa babak kedua, tuan rumah lebih berani tampil lebih menekan. Beberapa percobaan pun dilakukan demi menguji ketangguhan kiper Gianluigi Buffon.

Pada pengujung laga, Slovenia hampir menyamakan kedudukan saat tandukan Bostjan Cesar hanya melambung tipis di atas mistar gawang Buffon. Alhasil, hingga laga usai Italia mampu mempertahankan keunggulan 1-0. (nur/bolaliar)

Friday, March 25, 2011

Jadwal pertandingan sepak bola di TV

Sabtu, 26 Maret 2011 :
* 02:30 WIB, Hungaria vs Belanda (RCTI)
* 02:30 WIB, Fluminense vs Americo (INDOSIAR)
* 03:45 WIB, Spanyol vs Rep. Ceko (TRANS7)
* 15:00 WIB, Persema vs Medan Bintang (INDOSIAR)

Thursday, March 24, 2011

Berita Bola: Tak Ada Penolakan untuk Terry


INGGRIS_55
John Terry dkk tengah menerima instruksi dari Fabio Capello.
LONDON - John Terry telah meminta kepada rekan-rekannya di timnas Inggris, untuk mengatakan langsung kepada dia bila ada yang tidak suka dengan pengangkatan dia kembali sebagai kapten oleh pelatih Fabio Capello.

Hal itu disampaikan kapten klub Chelsea ini kepada para wartawan, yang merupakan kali pertama bagi dia bertemu dengan media setelah keputusan kontroversial Capello yang mengangkat kembali dia sebagai kapten menggantikan Rio Ferdinand.

Terry sendiri sebelumnya memang pernah menjadi kapten The Three Lions, namun karena skandal perselingkuhannya terungkap media, ban kapten dicopot dari lengannya dan diserahkan kepada Ferdinand. Kini setelah genap 13 bulan ban kapten tersebut dikenakan lagi ke lengannya, menyusul cedera berkepanjangan yang diderita Ferdinand.

Capello pun memanggil pemain bersama-sama sebelum pelatihan di London Colney untuk menginformasikan kepada mereka tentang keputusannya mengangkat Terry menjadi kapten permanen untuk sisa kompetisi Kejuaraan Eropa.

Terry mengatakan, tidak ada yang protes ketika ditawarkan kesempatan oleh manajer Inggris. "Ketika manajer dihadapkan kami sebelum pelatihan, dia bilang aku akan menjadi kapten lagi dan bertanya kepada pemain apakah mereka punya pertanyaan," kata Terry. "Tidak ada yang bicara, tidak ada yang mengatakan sebuah kata pun untuk manajer atau kepada saya," kayanya. (nur/dpa/bolaliar)

Tuesday, March 22, 2011

Berita Bola: Madrid Optimis Pertahankan Pepe

PEPE_222MADRID - Teka-teki apakah Pepe akan bertahan di Real Madrid akhirnya terjawab sudah. Kedua belah pihak sudah mencapai kesepakatan, dan dalam waktu dekat perpanjangan kontrak segera ditandatangani.

"Kami telah melakukan pembicaraan dengan hasil yang positif," Manajer Umum Real Madrid Jorge Valdano. Valdano optimis pihaknya bisa mempertahankan pemain andalan di lini belakang tersebut, meski kontraknya baru akan habis pada bulan Juni 2012 mendatang.

Sebelumnya Pepe bersikeras tidak mau memperpanjang kontraknya, karena menuntut gaji yang lebih tinggi. Akibatnya, negosiasi dengan pemain asal Portugal tersebut kerapo menemui jalan buntu. Gaji Pepe saat ini yang mencapai 1,8 juta euro (sekitar Rp 22 miliar) setahun, dan dia menuntut kenaikan menjadi 6 juta euro (sekitar Rp 74 miliar).

Kini Madrid mengajukan tawaran baru gaji sebesar 4 juta euro (sekitar Rp 49 miliar). "Kami sudah berbicara cukup lama dengan dia, dan saya yakin dia akan bertahan di Madrid. Dia pemain yang luar biasa, dan merupakan salah satu bek terbaik di dunia," kata Valdano.

Pepe memang masuk dalam skuad utama Real Madrid. Pelatih Jose Mourinho lebih memilih dia ketimbang dua pemain yang barui didatangkan awal musim ini, Ricardo Carvalho dan Raul Albiol. (nur/dpa/bolaliar)

Friday, March 18, 2011

Menang 1-0, City tersisih

BALOO_55
MANCHESTER - Manchester City gagal melanjutkan kiprahnya di kompetisi Liga Eropa, setelah pada babak 16 besar leg kedua hanya menang 1-0 atas Dynamo Kiev 1-0,. Hasil tersebut tidak cukup untuk mendapatkan tiket ke perempatfinal, setelah pada leg pertama mereka takluk 0-2.

Dalam pertandingan yang digelar di City of Manchester, Jumat (18/3) dinihari WIB tersebut, tuan rumah tampil ngotot. Defisit dua gol yang didapat pada leg pertama di kandang lawan, memaksa Carlos Tevez dkk harus menang dengan selisih lebih dari dua gol.

Di tengah upaya gencar melakukan serangkaian serangan ke pertahanan lawan, The Citizen malah harus kehilangan satu pemain, setelah Mario Balotelli diganjar kartu merah karena melanggar Goran Popov terlalu keras pada menit ke 36.

Kalah dalam jumlah pemain, tak mengurangi semangat juang pasukan Roberto Mancini. Hanya berselang dua menit setelah kartu merah tersebut, mereka mampu menjebol gawang lawan. Gol ini berawal dari tendangan bebas yang diambil David Silva. Bola pelan saja disodorkan kepada Alexander Kolarov. Setelah menggiring sebentar, Kolarov melepaskan tendangan yang menjebol gawang wakil dari Ukraina tersebut.

Unggul satu gol, City terus menggempur. Penggantian David Silva oleh Edin Dzeko pada menit ke-75 makin menghidupkan peluang tuan rumah. Menit ke-81 mereka nyaris menyamakan kedudukan akibat blunder Andriy Yarmolenko. Bermaksud menyapu umpan dari Kolarov, bola tendangan Andriy justru mengarah ke gawang sendiri. Beruntung masih ada tiang gawang yang menyelamtkannya. 

Sampai akhir laga City tak juga mampu menambah gol, dengan demikian secara agregat kalah 1-2. (nur/dpa/bolaliar)

Pastore Ditawar 50 Juta Euro

PEMAIN BOLA JAVIER PASTORE
PALERMO - Presiden Palermo, Maurizio Zamparini mengaku telah menerima tawaran senilai 50 juta euro untuk pemain bintangnya Javier Pastore. Namun, dia membantah kalau tawaran tersebut dating dari Napoli.
“Harga Pastore di luar jangkauan Napoli. Saya memang telah menerima tawaran sebesar 50 juta euro untuk Pastore, tetapi semuanya akan saya jelaskan nanti,” kata Zamparini kepada Radio Kiss Kiss.
Lebih lanjut Zamparini mengungkapkan, jika dirinya menjadi Presiden Napoli, Aurelio De laurentiis, tentu dirinya tidak akan mengontrak Pastore dengan harga setinggi itu. “Kalau saya ada di pihak Napoli, pastinya saya tidak akan mau mengeluarkan dana besar untuk mendapatkan Pastore.
Sejauh ini Zamparini belum ingin mengatakan klub mana yang telah mengajukan penawaran untuk pemain asal Argentina tersebut. (bud/bolaliar)

Napoli Incar Mexes

Pemain Bola Philippe Mexes
ROMA - Laman olahraga Italia, Calciomercatomenyebutkan, saat ini Napoli tengah berupaya untuk mendapatkan pemain AS Roma, Philippe Mexes.
Keinginan Napoli ini terkait pula dengan kontrak Mexes di Roma yang akan berakhir pada 30 Juni 2011. Namun, keinginan Napoli ini masih belum ditanggapi secara serius oleh manajemen Roma yang baru-baru ini diambil alih investor asal Amerika Serikat.
Napoli menjadi klub yang paling logis bagi bek Timnas Prancis ini, mengingat skuad Napoli tampil impresif pada Serie A Italia musim ini. Terlebih lagi, Napoli kemungkinan besar bakal lolos ke Liga Champions musim depan.
Guna mendapatkan Mexes, Napoli tentunya harus bersaing dengan AC Milan yang juga tertarik untuk memboyong Mexes. Kubu AC Milan sempat mengungkapkan, pihaknya berani memberikan gaji hingga 4 juta euro pertahun untuk Mexes. (bud/bolaliar)

Klub Inggris Raya Bertumbangan

CARROLL_44
LONDON - Para raksasa sepak bola Inggris Raya yang bergelimang uang dan pemain-pemain bintang, Manchester City, Liverpool dan Rangers bertumbangan di babak 16 besar Liga Europa Kamis waktu setempat (Jumat dinihari) sehingga tiada lagi wakil Negeri Inggris di turnamen itu.

Tim besutan Roberto Mancini, yang musim ini mendapat gelontoran dana investasi 500 juta dolar AS dari Sheikh Mansour Abu Dhabi, memang dapat mengalahkan lawannya Dynamo Kieve dari Ukrainia dengan skor 1-0, tetapi mereka tetap tersingkir karena secara agregat kalah dalam pengumpulan gol dengan skor akhir 1-2.

Di stadion Anfield Liverpool tampil kurang menggigit dan tak mampu membobol gawang Sporting Braga dalam pertandingan yang berakhir dengan kedudukan 0-0 sehingga tim Portugal itu berhasil melaju dengan agregat keunggulan gol 1-0 setelah pada leg pertama sebelumnya mereka berhasil mencuri satu gol dari raksasa liga Inggris itu.

Penyerang Liverpool Andy Carroll turun untuk pertama kalinya dari awal pertandingan setelah kepindahannya dari Newcastle pada Januari dengan nilai 35 juta dolar AS.

Tetapi anak-anak asuhan Kenny Dalglish itu gagal menunjukkan dominasi mereka terhadap Braga yang akhirnya maju ke babak delapan besar untuk pertama kalinya dalam sejarah klub itu.

Meskipun Liverpool hanya kebobolan satu gol dalam lima pertandingan terakhir mereka di Liga Europa, namun satu-satunya gol kecolongan itu sudah cukup untuk membuat mereka tersingkir dari Liga Europa musim ini dengan meninggalkan rasa kecewa bagi para pendukungnya.

Raksasa Skotlandia Rangers, finalis Piala UEFA 2008, menjamu PSV Eindhoven dalam posisi yang sebenarnya lebih menguntungkan karena pada leg pertama mereka berhasil menahan tim Belanda itu tanpa kebobolan.

Namun pada menit ke-13 semua keuntungan itu sirna setelah Jermain Lens mencetak gol penting buat tim tamu yang terus bertahan sampai berakhirnya pertandingan, sehingga membuat Eindhoven lolos ke putaran berikutnya dengan agregat 1-0.

Rangers sedikit banyak dirugikan oleh kepemimpinan wasit yang tidak jeli dalam mengawasi pertandingan ketika handball yang dengan sengaja dilakukan oleh Atiba Hutchinson terhadap bola tembakan Maurice Edu di garis kotak penalti lolos dari penglihatan wasit. (nur/bolaliar)

Wednesday, March 16, 2011

Berita Bola: Guidolin Bantah ke Juve


Francesco_Guidolinn
Francesco Guidolin
Udine - Pelatih Udinese, Francesco Guidolin membantah kalau dirinya bakal masuk ke dalam bursa calon pelatih Juventus pada tahun ini. Dia juga mengaku enggan untuk membicarakan seputar gosip yang telah mengaitkannya dengan Juve.
Guidolin mengungkapkan kepada sejumlah wartawan, dirinya masih betah untuk membesut skuad Udinese. “Saya senang di Udinese dan saya merasa baik-baik saja di sini,” katanya.
Lebih lanjut Guidolin berharap dirinya masih bisa merancang tim untuk meraih prestasi yang lebih baik untuk Udinese.
"Pada usia saya sekarang ini, saya tidak peduli jika nama saya dihubung-hubungkan dengan klub besar seperti Juve,” ucapnya. (bud/bolaliar)

Berita Bola: Juve Yakin Dapatkan Arshavin



Pemain Bola Andrey Arshavin
Andrey Arshavin
TURIN
 - Kubu Juventus mengaku sangat yakin kalau pihaknya bakal mendapatkan gelandang Arsenal, Andrey Arshavin pada musim panas mendatang.
Surat kabar Italia, Leggo melansir kabar kalau Arshavin masuk ke dalam daftar empat besar pemain yang menjadi incaran Juve. Bahkan, Manajer Umum Juventus, Beppe Marotta sudah membicarakan soal pemain Timnas Rusia ini secara serius.
Guna mendapatkan Arshavin, manajemen Juve dikabarkan telah mempersiapkan dana senilai 20 juta euro.
Selain Arshavin, Juventus juga telah mengincar beberapa pemain lain, seperti wing-back Lyon Michel Bastos, bek Hoffenheim Andreas Beck serta gelandang milik Barcelona Javier Mascherano. (bud/bolaliar)

Monday, March 14, 2011

Berita Bola: Leverkusen Pangkas Selisih Poin

RENATO_222MAINZ - Bayer Leverkusen memangkas selisih poin dari Borussia Dortmund menjadi sembilan angka, setelah sukses menundukkan Mainz 1-0 di kandang Mainz.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Bruchweg, Minggu (13/3) malam WIB itu, gol semata wayang Leverkusen dicetak Renato Augusto.

Gol Augusto bermula dari tendangan gawang Wetklo yang dioperkan kepada Bo Svensson. Augusto mencuri bola dari penguasaan Svensson dan dengan tembakan keras kaki kanan ia menjebol gawang Wetklo dari luar kotak penalti.

Skor 1-0 buat kemenangan Leverkusen ini akhirnya bertahan hingga usai. Leverkusen kini mengumpulkan 52 angka dan duduk di posisi kedua. Mereka tertinggal sembilan angka dari Dortmund yang duduk di posisi teratas. (nur/bolaliar)

Sunday, March 13, 2011

Prediksi Bola AS Roma vs Lazio

ROM_22PELATIH Lazio, Edoardo Reja, tidak memiliki rekor bagus saat menghadapi Roma. Melihat performa I Lupi yang masih kikuk bersama Vicenzo Montela, bisa jadi inilah kesempatannya memutus tabu tersebut.

Laga derby della capitale yang digelar pada Minggu (13/3), Reja memiliki peluang bagus guna meraih hasil maksimal. Secara tim, performa Gli Aquilotti bisa dibilang lebih stabil daripada rival sekotanya itu. Jumlah tiga kemanangan dalam empat laga terakhir layak dijadikan parameter.

Bagaimana dengan Roma? Kedatangan Montela sebagai pelatih interim belum membuat tim serigala berubah. Bahkan bisa dibilang Montela tidak menjalani masa bulan madu yang indah bersama I Lupi .

Memang dalam empat laga pertamanya, Francesco Totti cs mencatatkan dua kemenangan, sekali imbang dan hanya sekali kalah. Namun, Montela tak menyembuhkan penyakit soal kebersamaan tim yang dikeluhkan oleh pendahulunya, Claudio Ranieri.

Lazio sendiri pasti sangat senang melihat keterpurukan itu dan bersemangat untuk memperburuk keadaan. Kendati demikian, Pasukan Elang Kecil tetap menjaga kewaspadaannya karena tak mau terlalu pede sehingga malah berujung menyepelekan sang rival.

Lima Laga Terakhir AS Roma:
09 Mar 2011 Shakhtar 3 - 0 AS Roma
05 Mar 2011 Lecce 1 - 2 AS Roma
27 Feb 2011 AS Roma 2 - 2 Parma
24 Feb 2011 Bologna 0 - 1 AS Roma
20 Feb 2011 Genoa 4 - 3 AS Roma

Lima Laga Terakhir Lazio:
07 Mar 2011 Lazio 2 - 0 Palermo
27 Feb 2011 Cagliari 1 - 0 Lazio
20 Feb 2011 Lazio 1 - 0 Bari
13 Feb 2011 Brescia 0 - 2 Lazio
06 Feb 2011 Lazio 1 - 1 Chievo

Head to Head:
20 Jan 2011 (CI) AS Roma 2 - 1 Lazio 
07 Nov 2010 (SA) Lazio 0 - 2 AS Roma 
18 Apr 2010 (SA) Lazio 1 - 2 AS Roma  
07 Des 2009 (SA) AS Roma 1 - 0 Lazio   
11 Apr 2009 (SA) Lazio 4 - 2 AS Roma

Perkiraan Susunan Pemain: 

AS Roma (4-3-3): Julio Sergio, John Arne Riise, Juan, Philippe Mexes, Nicolas Andres Burdisso, Daniele De Rossi, Simone Perrotta, David Pizarro, Mirko Vučinić, Francesco Totti, Taddei.

Lazio (4-3-3): Néstor Muslera Micol, Stefan Radu, Giuseppe Biava, Guglielmo Stendardo, Stephan Lichtsteiner, Matuzalem, Hernanes, Cristian Ledesma, Mauro Matías Zárate, Sergio Floccari, Giuseppe Sculli.

Prediksi: AS Roma Menang (55 Persen)
(bud/bolaliar)

PREDIKSI BOLA: AC Milan vs Bari

milan_v_bari_ok_copyAJANG Coppa Italia musim kompetisi 2010/11 memberi keuntungan tersendiri buat AC Milan. Pimpinan klasemen sementara Liga Italia itu berada di jalur yang relatif mudah untuk menggapai final. Lawan pertama yang bakal dihadapi pada Kamis (21/1) adalah Bari, penghuni zona degradasi Serie A.

Pelatih Massimilliano Allegri nampaknya tidak mau ambil risiko, dia bakal mengistirahatkan sejumlah pemain pilar, untuk menghindari cedera sekaligus memulihkan tenaga mereka, mengingat jadwal ke depan sangat padat. Kendati begitu, Rossoneri tetap menargetkan meraih poin penuh.

Milan kemungkinan akan memasang Antonio Cassano sebagai striker sejak awal, berduet dengan striker gaek Filippo Inzaghi, dan kemungkinan Robinho juga akan dipasang sekaligus. Cassano mempunyai kesempatan untuk membuktikan kepiawaiannya dalam urusan mencetak gol.

Akan halnya Bari, di tengah keterpurukan di ajang Serie A, Alessandro Parisi tentu berupaya mengejar prestasi lain di ajang Coppa Italia ini. Meski dalam tiga pertemuan dua kali kalah dan sekali imbang, mereka tetap berupaya keras mencuri kemenangan.

Lima Laga Terakhir AC Milan:
17 Jan '11 Lecce 1–1 AC Milan
09 Jan '11 AC Milan 4–4 Udinese
06 Jan '11 Cagliari 0–1 AC Milan
19 Des '10 AC Milan 0–1 AS Roma
12 Des '10 Bologna 0–3 AC Milan

Lima Laga Terakhir Bari: 
16 Jan '11 Juventus 2–1 Bari
09 Jan '11 Bari 0–2 Bologna
06 Jan '11 Lecce 0–1 Bari
19 Des '10 Bari 1–1 Palermo
12 Des '10 AS Roma 1–0 Bari

Head to head:
07 Nov '10 Bari 2–3 AC Milan   
22 Feb '10 Bari 0–2 AC Milan   
28 Sep '09 AC Milan 0–0 Bari

Perkiraan Susunan Pemain:
AC Milan (4-3-3): Marco Amelia, Antonini, Silva, Abate, Flamini, Boateng, Seedorf, Cassano, Inzhagi, Robinho.

Bari (4-4-2): Jean Gillet, Selvatore Masiello, Andrea Masiello, Alessandro Parisi, Andrea Raggi, Vitali Kutuzov, Sergio Bernardo, Massimo Donati, Edgar Anthony Alvarez, Abdel Kader, Barreto.

Prediksi: AC Milan Menang (60 Persen) (bud/bolaliar)

Saturday, March 12, 2011

Prediksi Bola: Real Madrid vs Hercules

MAD_44MENGHADAPI laga ini, Real Madrid tidak dapat memainkan Cristiano Ronaldo. Pemain asal Portugal ini mengalami cedera cukup serius dan divonis absen hingga 15 hari, terhitung sejak pertengahan minggu lalu.

Ronaldo memiliki semacam pengecualian dalam memperpendek durasi sebuah cedera. Artinya, setelah urung merumput di jornada terakhir, Ahad lalu, jasanya amat mungkin kembali digunakan Los Merengues saat kedatangan Hercules, Minggu (13/3) di Santiago Bernabeu.

Jose Mourinho mampu menyusun komposisi tim tanpa kehadiran Ronaldo. Karim Benzema yang masuk sebagai pengganti Ronaldo dalam laga kontra Racing Santander, akhir pekan lalu, sukses membukukan dua gol. Padahal Benzema tampil bukan di pos aslinya, melainkan agak mundur di wilayah tengah.

Ini suatu bukti bahwa Benz bisa terjun bareng Mesut Oezil dan Angel Di Maria guna menyokong kinerja Emmanuel Adebayor. Berhubung Madrid akan melakoni 2nd leg perdelapan final Liga Champions pada Rabu (16/3), Mourinho hampir dipastikan bakal terjun dalam komposisi terbaik.

Maklum, selain butuh tambahan nilai penuh untuk memangkas selisih poin dari Barcelona, rekor sempurna Los Blancos di Bernabeu juga dipertaruhkan. Hingga menyelesaikan 13 laga home di 2010/11, Iker Casillas dkk masih belum kehilangan angka sama sekali. Rekornya adalah 13 kemenangan berbuah 44 gol dan kemasukan hanya 6 gol.

Lima Laga Terakhir Real Madrid:

07 Mar 2011 Santander 1 – 3 Real Madrid
04 Mar 2011 Real Madrid 7 – 0 Málaga
27 Feb 2011 Deportivo 0 – 0 Real Madrid
23 Feb 2011 Lyon 1 – 1 Real Madrid
20 Feb 2011 Real Madrid 2 – 0 Levante

Lima Laga Terakhir Hercules:06 Mar 2011 Hercules 1 – 2 Almeria
03 Mar 2011 Villarreal 1 – 0 Hercules
27 Feb 2011 Hercules 0 – 0 Getafe
21 Feb 2011 Sevilla 1 – 0 Hercules
13 Feb 2011 Hercules 2 – 1 Real Zaragoza

Head to Head:
30 Okt 2010 Hercules 1-3 Real Madrid
09 Feb 2007 Hercules 2-3 Real Madrid
08 Sep 1996 Real Madrid 3-0 Hercules

Perkiraan Susunan Pemain:
Real Madrid (4-2-3-1): Casillas, S Ramos, Pepe, Carvalho, Marcelo, Xabi Alonso, Granero, Oezil, Benzema, Di Maria, Adebayor.
Hercules (4-2-3-1): Calatayud, Paco Pena, Pamarot, A Paz, D Cortez, Aguilar, Fritzler, Rufete, Kiko, Valdez, Trezeguet.

Prediksi: Real Madrid (60 Persen)
(nur/bolaliar)

Prediksi Bola: Birmingham vs Bolton

BIR_BOL_33PESTA kemenangan Birmingham di Piala Liga telah lewat. Mereka tak boleh terlena di sisa musim. Mempertahankan status Premier League adalah prioritas walau harus mengorbankan Piala FA sekali pun.

The Bumms terbantu oleh keputusan pemerintah Kota Birmingham yang tidak mengizinkan parade bus atap terbuka di tengah kota. Padahal, selebrasi itu menjadi tradisi tim pemenang trofi. Pemkot kota West Midlands melarang parade karena ancaman keamanan dan kenyamanan publik.

Saking pentingnya EPL, Barry Ferguson bahkan rela disuntik pemati rasa agar dapat turun kontra Everton pada laga medio pekan ini. Gelandang berpengaruh asal Skotlandia itu bermain di final Piala Liga selama setengah jam dengan patah tulang iga.

Besar kemungkinan laga perempat final Piala FA kontra Bolton, Minggu (12/3), adalah beban bagi pasukan Alex McLeish. Tentu, kompetisi tertua di dunia tersebut punya sejarah sangat berwarna.

Namun, McAlish pasti enggan memaksakan timnya berjuang untuk trofi lagi, terutama dengan status EPL yang masih belum aman. Birmingham secara logis lebih baik mengutamakan partai kontra Wigan di DW Stadium pada 19 Maret.

Sebaliknya, BOlton berambisi di Piala FA. Bek kanan Greitar Steinsson bahkan gatal ingin bermain di Wembley. Bolton memang terpaut 90 menit dari turun di laga semifinal yang akan digelar di stadion kebanggaan Inggris itu.

Lima Laga Terakhir Birmingham:
10 Mar 2011 Everton 1 – 1 Birmingham
05 Mar 2011 Birmingham 1 – 3 West Bromwich
27 Feb 2011 Arsenal 1 – 2 Birmingham
19 Feb 2011 Birmingham 3 – 0 Sheffield Wed
16 Feb 2011 Birmingham 0 – 2 Newcastle

Lima Laga Terakhir Bolton:
26 Feb 2011 Newcastle 1 – 1 Bolton
20 Feb 2011 Fulham 0 – 1 Bolton
17 Feb 2011 Wigan Athletic 0 – 1 Bolton
13 Feb 2011 Bolton 2 – 0 Everton

Head to Head:
29 Agt 2010 Bolton 2-2 Birmingham
09 Mei 2010 Bolton 2-1 Birmingham
16 Sep 2009 Birmingham 1-2 Bolton

Perkiraan Susunan Pemain:

Birmingham (4-4-2): Doyle, Murphy, Johnson, Davies, Carr, Fahey, Hleb, Bowyer, Beausejour, Martins, Zigic.
Bolton (4-4-2): Bogdan, Steinsson, Cahill, Wheater, Robinson, Petrov, Holden, Muamba, Lee, K Devies, Klasnic.

Prediksi: Birmingham Menang (55 Persen)
(nur/bolaliar)

Prediksi Bola: Zaragoza vs Valencia

zara_22 KEKHAWATIRAN terdegradasi tentu masih jelas terbayang di benak suporter Real Zaragoza. Maklum, peristiwanya belum lama terjadi. Zaragoza terakhir menelan pil pahit degradasi di akhir musim 2007/08 akibat hanya menempati peringkat ke-18.

Jika dilihat dari posisi Zaragoza di klasmen sementara, Javier Aguirre, pelatih baru klub, sudah memperlihatkan kinerja seperti yang diharapkan manajemen. Klub asal Aragon kini berada di posisi ke-17, satu tingkat di atas zona degradasi.

Namun, lompatan tiga anak tangga dalam tempo sekitar empat bulan jelas tidak bisa dibilang mengesankan. Apalagi jika melihat Zaragoza hanya berjarak satu poin dari klub di bawahnya. Terpeleset sedikit saja, Los Manos bisa kembalo ke zona merah.

Artinya, langkah penyelamatan harus disiapkan. Jika mungkin, malah sudah harus dimulai sejak duel menjamu Valencia pada Minggu (13/3) ini.

Dengan absennya tujuh pilar utama, Zaragoza bisa mempersulit Barca. Logikanya, Blanquillos berpeluang meraih hasil lebih baik pada akhir pekan ini mengingat beberapa pilar utamanya kembali tampil.

Mengulang hasil akhir di laga paruh pertama kompetisi menjadi target minimal tuan rumah. Dalam duel pada akhir Oktober tahun lalu, Zaragoza berhasil membawa pulang sebiji poin lewat hasil imbang 1-1, meski tampil dengan 10 pemain selama nyaris setengah jam terakhir akibat kartu merah yang diterima Ander Herrera. Belum lagi kenyataan Valencia hanya bisa menyamakan skor lewat gol bunuh diri Maurizio Lanzaro, yang ironisnya juga mencetak gol Zaragoza.

Keuntungan fisik sudah menjadi milik tuan rumah. Pasukan Kelelawar Mestala asuhan Unai Emery kudu bentrok habis-habisan di leg II perdelapan final Liga Champion, kontra Schalke, pada pertengahan pekan ini.

Tim tamu berpotensi sedikit melepas laga ini. Pada jornada berikutnya, Valencia bakal melakoni partai sulit menjamu Sevilla.

Lima Laga Terakhir Real Zaragoza:
06 Mar 2011 Barcelona 1 – 0 Real Zaragoza
03 Mar 2011 Real Zaragoza 2 – 1 Athletic Bilbao
27 Feb 2011 Sporting Gijón 0 – 0 Real Zaragoza
20 Feb 2011 Real Zaragoza 0 – 1 Atlético Madrid
13 Feb 2011 Hercules 2 – 1 Real Zaragoza

Lima Laga Terakhir Valencia:
10 Mar 2011 Schalke 04 3 – 1 Valencia
06 Mar 2011 RCD Mallorca 1 – 2 Valencia
03 Mar 2011 Valencia 0 – 1 Barcelona
28 Feb 2011 Athletic Bilbao 1 – 2 Valencia
20 Feb 2011 Valencia 0 – 0 Sporting Gijón

Head to Head:
30 Okt 2010 Valencia 1-1 Zaragoza
28 Mar 2003 Zaragoza 3-0 Valencia
09 Nov 2009 Valencia 3-1 Zaragoza
08 Mei 2008 Valencia 1-0 Zaragoza

Perkiraan Susunan Pemain: 
Real Zaragoza (4-2-3-1): Doblas, Diogo, Jarosik, Contini, Obradovic, Ponzio, Gabi, Boutahar, Ander, Bertolo, Uche.

Valencia (4-2-3-1): Guaita, Stankevicius, R Costa, D Navarro, J Alba, T Costa, Banega, Pablo H, Mata, Joaquin, Soldado.

Prediksi: Real Zaragoza Menang (55 Persen)
(nur/bolaliar)

Prediksi Bola: Man United vs Arsenal

MU-ARS_222
MESKI  bertajuk sebagai big match di perempat final Piala FA, namun setelah partai MU vs Liverpool dan Arsenal vs Barcelona, laga ini jadi biasa saja. 
Sementara itu, Arsenal terbilang aman meski cedera yang menimpa dua kipernya membuat penjaga gawang tim cadangan, Damian Martinez, kemungkinan dibawa serta ke Manchester. Kiper asal Argentina berusia 17 tahun mengaku siap untuk diturunkan bila sewaktu-waktu Manuel Almunia juga tidak bisa tampil.

Sedangkan bagi Alex Ferguson, satu-satunya gangguan yang mengganjal padunya lini tengah MU adalah kondisi kaki kiri Luis Nani yang belum jelas. Setelah terkena tekel Jamie Carragher, luka terbuka yang memaparkan sebagian dari bagian depan tulang tibia Nani memang harus menjala perawatan intensif.

Untungnya, Ferguson sudah bisa menurunkan Antonio Valencia. Engkel Valencia yang mengalami dislokasi pada September silam sudah pulih sejak tiga pekan lalu berkat teknologi kesehatan terbaru.

Lima Laga Terakhir Manchester United:
06 Mar 2011 Liverpool 3 - 1 Man United 
02 Mar 2011 Chelsea 2 - 1 Man United 
26 Feb 2011 Wigan 0 - 4 Man United 
24 Feb 2011 Marseille 0 - 0 Man United 
20 Feb 2011 Man United 1 - 0 Crawley 

Lima Laga Terakhir Arsenal:
09 Mar 2011 Barcelona 3 - 1 Arsenal
05 Mar 2011 Arsenal 0 - 0 Sunderland 
03 Mar 2011 Arsenal 5 - 0 Leyton Orient
27 Feb 2011 Arsenal 1 - 2 Birmingham
24 Feb 2011 Arsenal 1 - 0 Stoke City 

Head to Head:
14 Des 2010 Man United 1 - 0 Arsenal    
31 Jan 2010 Arsenal 1 - 3 Man United   
29 Agu 2009 Man United 2 - 1 Arsenal   
16 Mei 2009 Man United 0 - 0 Arsenal     
06 Mei 2009 Arsenal 1 - 3 Man United

Perkiraan Susunan Pemain:
Man United (4-4-2): Van der Sar, Rafael, Smalling, Vidic, Evra, Fletcher, Scholes, Carrick, Berbatov, Rooney, Giggs.

Arsenal (4-4-1-1): Almunia, Sagna, Koscielny, Squillaci, Clichy, Arshavin, Wilshere, Diaby, Nasri, Fabregas, van Persie.

Prediksi: Manchester United Menang (55 Persen)


(nur/bolaliar)

Saturday, March 5, 2011

Prediksi Bola: Newcastle vs Everton

MANAJER Alan Pardew puas dengan soal kondisi Newcastle saat ini. Untuk menggantikan Joey Barton, yang besar kemungkinan absen dari lini tengah karena gangguan otot paha, Pardew menyatakan memasang Stephen Ireland.

Gelandang kreatif yang bergaya Eropa daratan itu sudah fit setelah dipinjam dari Aston Villa diakhir jendela transfer musim dingin.

Banyak kritik yang menyatakan bahwa menjual Andy Caroll dengan bandrol fantastis, senilai 35 juta pound ke Liverpool, dan menggantikannya dengan playmaker semodel Ireland tidaklah sepadan.

Uniknya, Pardew pun sempat berniat mendatangkan winger Wigan, Charles N'Zogbia, ketimbang mencari pengganti Carroll sebagai ujung tombak murni.

Well rupanya Pardew lebih percaya pada bomber jebolan reserve team Newcastle yang tengah mekar: Leon Best dan Nike Ranger.

Everton yang amat berdekatan dengan Newcastle di klasmen, akan melecut David Moyes untuk meraih angka penuh minggu ini. Belajar dari pengalaman mampu mengurung Reading dengan pola 4-3-3 pada babak kedua yang mengandalkan trisula Louis Saha, Vicktor Anichebe, dan Jermaine Beckford, Everton kini diprediksi bakal tampil ofensif.

Lima Laga Terakhir Newcastle:
26 Feb '11 Newcastle 1-1 Bolton
16 Feb '11 Birmingham 0-2 Newcastle
12 Feb '11 Blackburn 0-0 Newcastle
05 Feb '11 Newcastle 4-4 Arsenal
03 Feb '11 Fulham 1-0 Newcastle

Lima Laga Terakhir Everton:
02 Mar '11 Everton 0-1 Reading
26 Feb '11 Everton 2-0 Sunderland
19 Feb '11 Chelsea 1-1 Everton
13 Feb '11 Bolton 2-0 Everton
05 Feb '11 Everton 5 - 3 Blackpool

Head to Head: 
18 Sep '10 Everton 0-1 Newcastle
23 Feb '09 Newcastle 0-0 Everton
06 Okt '08 Everton 2-2 Newcastle

Perkiraan Susunan Pemain:
Newcastle (4-4-2): Harper, Simpson, Williamson, Coloccini, Enrique, Ireland, Nolan, Tiote, Gutiérrez, Best, Lovenkrands.

Everton (4-4-2): Howard, Neville, Jagielka, Distin, Baines, Coleman, Mikel, Rodwell, Osman, Saha, Beckford.

Prediksi: Newcastle Menang (55 Persen)
(nur/bolaliar)

Prediksi Bola: Juventus vs AC Milan

KRISIS internal tengah melanda Juventus. Namun boleh jadi hal itu justru menjadi energi untuk tampil jauh lebih baik kalau menghadapi klub-klub besar Serie A.

Setelah kalah dua kali berturut-turut, Juventus wajib memetik angka penuh di giornata 28, Minggu (6/3). Itu berarti mereka harus membuktikan kebenaran teori le big karena yang dihadapi adalah sang pemimpin klasmen, AC Milan.

Dalam 10 partai sejak pergantian tahun, Milan menang enam kali, tak pernah kalah dan mencetak 20 gol, dan hanya kebobolan tujuh gol.  Juventus jauh dibawah mereka  dengan cuma menang tiga kali, imbang satu kali, kalah enam kali, hanya membuat sembilan gol, dan kemasukan 17 gol.

Juventus jelas underfog dalam laga ini. Tapi, menjelang pertemuan pertama  pada 30 Oktober, kedua tim menempati posisi yang sama. Milan lebih diunggulkan, tapi nyatanya Juve menang 2-1.

Lima Laga Terakhir Juventus:
27 Feb '11 Juventus 0-2 Bologna
20 Feb '11 Lecce 2-0 Juventus
14 Feb '11 Juventus 1-0 Inter Milan
06 Feb '11 Cagliari 1-3 Juventus
03 Feb '11 Palermo 2-1 Juventus 

Lima Laga Terakhir AC Milan:
01 Mar '11 AC Milan 3-0 Napoli
20 Feb '11 Chievo 1-2 AC Milan
16 Feb '11 AC Milan 0-1 Tottenham
13 Feb '11 AC Milan 4-0 Parma
06 Feb '11 Genoa 1-1 AC Milan

Head to Head: 
31 Okt '10 AC Milan 1-2 Juventus  
23 Agu '10 AC Milan 4-5 Juventus  
16 Mei '10 AC Milan 3-0 Juventus  
11 Jan '10 Juventus 0-3 AC Milan  
18 Agu '09 AC Milan 6-5 Juventus

Perkiraan Susunan Pemain:
Juventus (4-4-2): Buffon, Chiellini, Barzagli, Bonucci, Sorensen, Salihamidzic, Marchisio, Melo, Krasic, Toni, Matri.

AC Milan (4-3-1-2): Abbiati, Antonini, Silva, Nesta, Abate, Boateng, van Bommel, Gattuso, Robinho, Ibrahimovic, da Silva.

Prediksi: AC Milan  M (55 Persen)
(bud/bolaliar)

Prediksi Bola: RCD Mallorca vs Valencia

SAMPAI laga ke-25, valencia bisa bertahan di posisi ketiga klasmen sementara La Liga. Performa mereka terus membaik sejak akhir tahun lalu.

Dalam sembilan pertandingan terakhir, tim asuhan Unia Emery tersebut berhasil mengoleksi 23 poin dari tujuh kali menang dan sepasang hasil seri. Hanya pimpinan klasemen, Barcelona, yang bisa lebih baik dengan koleksi 25 nilai.

Di lain kubu, Mallorca yang bakal dihadapi pada Minggu (6/3) cenderung tidak konsisten. Tim asuhan pelatih asal Denmark, Michael Laudrup ini hanya menuai hasil tiga menang, sekali seri dan lima kali kalah pada sembilan laga terakhir.

Dengan kondisi semacam ini, wajar bila Los Che diprediksi bakal mampu mencuri hasil di Iberostar. Apalagi Joaquin cs punya motivasi berlebih dalam bentrok kali ini.

Kubu tamu sangat bernafsu menebus malu. Saat kedua tim berlaga di paruh pertama musim ini, Valencia secara mengejutkan kalah 1-2 di Mestalla. Salah satu faktor yang ditengarai menjadi penyebabnya adalah dirombaknya tim usai menuai hasil imbang 1-1 dengan Rangers di Liga Champion.

Lima Laga Terakhir RCD Mallorca:

02 Mar '11 Espanyol 1-2 RCD Mallorca
27 Feb '11 RCD Mallorca 0-3 Barcelona
22 Feb '11 Sociedad 1-0 RCD Mallorca
15 Feb '11 RCD Mallorca 1-0 Bilbao
06 Feb '11 Osasuna 1-1 RCD Mallorca

Lima Laga Terakhir Valencia:
03 Mar '11 Valencia 0-1 Barcelona
28 Feb '11 Bilbao 1-2 Valencia
20 Feb '11 Valencia 0-0 Gijón
16 Feb '11 Valencia 1-1 Schalke 04
13 Feb '11 Atlético 1 - 2 Valencia

Head to Head :
24 Okt '10 Valencia 1-2 RCD Mallorca    
12 Apr '10 RCD Mallorca 3-2 Valencia    
29 Nov '09 Valencia 1-1 RCD Mallorca    
26 Jan '09 RCD Mallorca 3-1 Valencia    
31 Agu '08 Valencia 3-0 RCD Mallorca

Perkiraan Susunan Pemain:
Mallorca (3-4-3): Aouate, Ayoze, Ruben, Nunes, Cendrod, Castro, Marti, De Guzman, Bruno, Lopez, Achile Webo.

Valencia (4-4-2): Guaita, Mathieu, Navarro, Stankevicius, Bruno, Sanchez, Banega, Mata, Topal, Hernandez, Soldado.

Prediksi: Valencia Menang (55 Persen)
(nur/bolaliar)

Friday, March 4, 2011

Berita Bola: City Lolos ke Perempatfinal Piala FA

MANCHESTER - Manchester City menang mudah 3-0 atas tamunya, Aston Villa, pada babak perdelapanfinal Piala FA, yang digelar di stadion City of Manchester, Kamis (3/3) dinihari WIB. Kemenangan ini membuat The Citizen meraih satu tiket di babak delapan besar, menghadapi klub Divisi Championship Reading.

Skuad asuhan Roberto Mancini ini membuka keunggulan ketika pertandingan baru berjalan lima menit. Gol ini berawal dari tendangan sudut yang dilakukan Aleksandar Kolarov. Bola lambung disundul Patrick Viera, namun gagal berbual gol karena tertahan tangan defender Villa, Ciaran Clark. Pemain tuan rumah tidak melakukan protes karena bola kemudian disambar Yaya Toure dan melesak ke gawang.

Menit ke-25 giliran Mario Balotelli yang memaksa kiper Brad Friedel memungut bola dari dalam gawangnya. Setelah lolos dari jebakan off-side dan unggul dalam adu cepat dengan bek lawan, mantan pemain Inter Milan itu melakukan placing bola tanpa terjangkau Friedel.

Tertinggal dua gol, The Village berusaha bangkit namun selalu gagal menembus kokohnya tembok pertahanan tuan rumah dan kecemerlangan kiper Joe Hart.

City malah berhasil menambah keunggulan menjadi 3-0 lewat sepakan David Silva. Diawali tendangan sudut yang dilakukan Zabaleta, bola dibuang keluar kotak penalti oleh Chris Herd. Namun ada David Silva yang selanjutnya mengontrol bola sebentar sebelum melepaskan tendangan keras menjebol gawang Villa.(nur/dpa/bolaliar)

Ulasan Bola: Cassano Optimis Milan Juara

MILAN – Memasuki pertengahan paruh kedua musim ini, persaingan di Liga Serie A Italia makin ketat. Tiga tim masing-masing AC Milan, Inter Milan dan Napoli berpacu untuk meraih yang terbaik di akhir musim.

Milan sementara memimpin perburuan gelar scudetto dengan 58 poin dari 27 laga yang sudah dijalani, disusul Inter Milan (53) dan Napoli (52). Dua tim lainnya, Lazio (48) dan Udinese (47) bersiap menyodok ke atas bila tiga tim teratas tersebut tergelincir.

Meski persaingan begitu ketat, namun striker AC Milan, Antonio Cassano, optimis timnyalah yang bakal menjadi juara musim ini. Mantan pemain Sampdoria ini beralasan, lini depan AC Milan dihuni pemain-pemain hebat. Selain dirinya, ada Zlatan Ibrahimovic, Robinho dan Alexandre Pato.

Cassano bahkan memberi kredit khusus buat Ibrahimovic. "Ibra merupakan wild card bagi Milan. Keberadaan dia di lini depan seakan menjadi jaminan kami akan mencetak gol," katanya, tentang pemain asal Swedia tersebut.

Cassano mengaku senang bergabung dengan Milan, karena permainannya bisa lebih berkembang dan secara tim lebih kompetitif. Dia pun memuji pelatih Massimiliano Allegri sebagai sosok yang hebat. "Dia tahu karakter saya, dan tahu bagaimana membentuk saya," kata mantan striker timnas Italia ini. (bud/dpa/bolaliar)