Semua pelatih biasanya mencari momentum kemenangan menjelang laga di Liga Champions. Nah, hal tersebut kini tengah menjauhi Steve Mandanda cs. Akhir pekan kemarin Marseille bahkan kalah 0-1 dari Rennes di kandang sendiri. Setelah start terburuk klub dalam enam tahun tersebut. Marseille kini harus melawat ke Yunani untuk bersua Olympiacos pada Rabu (14/9) dinihari WIB.
Anehnya, Deschamps senang karena laga akan digelar di kandang lawan. Ia mengakui atmosfer kandang kebanggaan Stade Velodrome sering kurang bersahabat apabila tim jagoan publik tengah kalah.
Sang pelatih juga beruntung karena Olympiacos sering tampil buruk apabila menjamu tim Prancis. Klub Yunani itu kalah dalam tiga laga terakhir di hadapan publik sendiri saat melawan klub dari negeri mode. Olympiacos sendiri belum turun di liga domestik karena tengah menunggu penyelidikan polisi perihal skandal suap.
Lima Laga Terakhir Olympiacos:
17 Apr '11 Olympiacos 6 - 0 Larissa
10 Apr '11 Atromitos 3 - 1 Olympiacos
03 Apr '11 Olympiacos 3 - 1 Kavala
21 Mar '11 Olympiacos 6 - 0 AEK Athens
13 Mar '11 PAOK 2 - 1 Olympiacos
Lima Laga Terakhir Marseille:
11 Sep '11 Marseille 0 - 1 Stade Rennais
29 Agt '11 Lille OSC 3 - 2 Marseille
22 Agt '11 Marseille 0 - 0 AS Saint-Étienne
14 Agt '11 AJ Auxerre 2 - 2 Marseille
07 Agt '11 Marseille 2 - 2 FC Sochaux
Head to Head:
Kedua tim belum pernah bertemu
Perkiraan Susunan Pemain:
Olympiakos: Franco Costanzo, Giannis Maniatis, François Modesto, Olof Mellberg, Tassos Papazoglou, Ariel Ibagaza, Ljubomir Fejsa, David Fuster, Pablo Orbaiz, Jean Makoun, Rafik Djebbour.
Marseille: Steve Mandanda, Jérémy Morel, Souleymane Diawara, Rod Fanni, César Azpilicueta, Jordan Ayew, Benoît Cheyrou, Lucho González, Alou Diarra, Mathieu Valbuena, Loïc Rémy.
Prediksi: Marseille Menang (55 Persen)
(nur/tipsbolaoke)
No comments:
Post a Comment